Friday, October 10, 2008

Pengenalan STREAMSTER



Forex: Menampilkan data-data mengenai Valas.

Funds: Menampilkan data-data mengenai Funds, jika anda ingin bermain Reksa Dana.

Indexes: Menampilkan data-data mengenai Index, jika anda ingin bermain Index Harga Saham Gabungan.

Commodities: Menampilkan data-data mengenai Commodity, jika anda ingin bermain Komoditas.

Charting: menunjukkan grafik (chart) perubahan nilai sebuah pasangan (pair) mata uang, anda bisa merubah tampilan grafik ini dengan cara klik kanan mouse anda pada gambar grafik atau klik pada menu "Customize,".

Discussions: Sebuah fasilitas untuk melakukan perbincangan dengan sesama anggota Marketiva dan dengan para staf Marketiva yang siap membantu anda kapanpun, disini juga tersedia ruang diskusi khusus Indonesia dan ruang diskusi dengan staf Marketiva menggunakan bahasa Indonesia dibagian "International Support". Untuk dapat menemukan ruang diskusi Indonesia anda harus klik dulu tombol "Group" dan beri tanda centang pada negara "Indonesia," kemudian muncul jendela diskusi khusus Indonesia.

Portfolio: Menampilkan kodisi portfolio atau keuangan anda, disini anda bisa melihat transaksi valas yang sedang anda lakukan, berapa margin yang anda gunakan, jumlah keuntungan anda saat ini serta jumlah sisa uang dan margin anda. Disini terbagi atas "Live Trading" yang menggunakan uang sungguhan dan "Virtual Trading" yang menggunakan uang virtual.

Signal: Menampilkan signal yang anda peroleh jika anda berlangganan signal yang disediakan oleh rekanan Marketiva. Biaya berlangganan signal disini mahal harganya, untuk itu anda bisa mendapatkan signal secara gratis melalui fasilitas diskusi seperti diuraikan di atas. Beberapa situs signal gratis klik disini

Orders: Berisi catatan pesanan transaksi pesanan (order) yang pernah anda lakukan.

Trades: Berisi catatan perdagangan (trade) yang pernah anda lakukan.

Positions: Berisi catatan posisi anda saat ini baik yang masuk berlangsung (open) maupun yang sudah berhenti (stop).

Account Center: Berisi detil rekening anda, data-data anda dan kondisi keuangan anda.

Saran: Klik dan bukalah semua menu pada Streamster, jangan takut untuk mencobanya, pelajari semua fasilitasnya, sehingga anda bisa menguasai trading forex dengan baik.

0 comments:

  © Blogger template 'Isolation' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP